Rabu, 28 Januari 2015

There is a Time...



"There is... a time to be born, and a time to die. a time to plant, and a time to reap. a time to kill and a time to heal. a time to break down and a time to build up."

-Ecclesiastes 3:1

"Serpong, pagi ini, 5 tahun lalu"

Selasa, 27 Januari 2015

Manchester United, Why U So Medioker

Sempat terlihat menjanjikan ketika membukukan 6 kemenangan beruntun, United kembali tampil medioker. Penampilan super apik yang terakhir diperlihatkan ketika menghancurkan Liverpool 3-0 tidak lagi terlihat seolah sudah digadaikan kepada setan demi janji memberikan kehancuran bagi sang rival. Menghadapi Cambridge United yang notabene berada 3 kasta dibawahnya United hanya mampu bermain imbang 0-0 pada putaran keempat piala FA. Medioker.
     
(Steven Gerrard, kapten dari tim lemah ketika timnya dihancurkan United)

Faktor pertama, keras kepalanya van Gaal yang terus-terusan menggunakan formasi 3-5-2 pada awal pertandingan. Oke bos, kamu berhasil dengan Belandamu di Piala Dunia 2014 kemarin, tapi ini Manchester United bung, dengan ciri khas dua bek sayap dan winger depan yang bergantian membombardir sisi pertahanan lawan. Pada pertandingan melawan QPR, suporter meneriakkan kemarahannya ketika formasi ini digunakan dan menghasilkan skor kaca mata pada akhir babak pertama. Hasilnya van Gaal menuruti dan mengubah filosofinya dengan memainkan 4-4-2 yang menghasilkan skor akhir 2-0 untuk kemenanganan United. Terus kenapa masih pake 3-5-2 sih bos?

(What are you doing Fella?)

Yang kedua, minimnya kreativitas. Kita punya pemain sekaliber Angel di Maria, Falcao, Wayne Rooney, dan Juan Mata. Tapi apa? Bahkan ketika dikalahkan Southampton 0-1 di Old Trafford bulan ini, United sama sekali tidak mencatatkan tendangan ke gawang!! Adnan Januzaj dan James Wilson yang digadang sebagai prospek cerah masa depan pun masih belum mampu menjawab ekspektasi publik.


United menghadapi lawan yang relatif mudah pada bulan Februari, yaitu West Ham, Burnley, Swansea, dan Sunderland. Bukan lawan yang berat namun United harus memastikan raihan poin penuh agar dapat mengamankan persaingan memperebutkan tiket Liga Champions melawan Soton, Arsenal, dan Tottenham. Sehingga dengan skuad yang ada, van Gaal diharuskan mampu memaksimalkannya dalam setiap pertandingan ini. 

Renungan Awal Tahun : Gagal (?)

Terlalu risau akan melangkah kemana lagi, tapi lupa tempat pulang selalu terbuka di Jl. Cisitu Indah No. 60 A. Hangatnya canda kawan yang pernah senasib sepenanggungan di Jl. Cendekia 1 Serpong Banten.

Terlalu risau dimana lagi dapat berkembang, tapi lupa kalau saat ini kaki telah berpijak di tempat, dimana bersama-sama kami mengembangkan masyarakat daerah asal saat membangun sentra air bersih untuk keperluan MCK dan perpustakaan desa. Atau diberikan kesempatan berbicara didepan ribuan siswa SMA demi memberikan pesan akan pentingnya melanjutkan sekolah ke jenjang yang lebih tinggi, berbagi informasi, berbagi semangat untuk maju. Atau dipertemukan link kenalan yang mampu menghasilkan puluhan juta. Memberikan pengalaman 35 menit seharga 30 juta, atau satu siang seharga 5 beasiswa penuh. Maka ini saatnya untuk berbagi segala pengalaman dan kesempatan yang dahulu diberikan dan dipercayakan kakak-kakak Debust ITB ini.

Bukan tempat yang dikenal banyak orang memang, bukan. Bukan tempat yang besar dan bergelimang janji, bukan. Tapi berkembang tidak melihat seberapa besar tempatmu berkembang, seberapa dikenal tempat itu, tidak. Tapi seberapa besar kamu memberikan manfaat untuk setiap kehadiranmu, dan seberapa berharga nilai dari waktu yang telah diberikan. Bukan demi keren-kerenan dengan seragam berwarna sama dan berteriak lantang entah apa. 

Maka syukurilah, karena kegagalan tidak akan selalu bernilai kegagalan. Mungkin itu membuka jalan baru yang lebih terang. Orang baru. Suasana yang baru. Karena Tuhan tidak pernah salah akan segala yang direncanakan-NYA.

Kamis, 08 Januari 2015


     Bismillah, semoga sedikit inspirasi yang saya berikan minggu ini untuk almamater tercinta, yayasan pendidikan Raudhatul Jannah, dapat menginspirasi langkah teman-teman kecil saya untuk melanjutkan sekolah menuju SMA dan perguruan tinggi terbaik, berkembang menjadi lebih baik dan lulus dari ujian-ujian berat yang akan merintang dalam hitungan beberapa bulan kedepan. Terpenting adalah menjadi orang-orang besar yang tidak akan lupa untuk kembali jika memang dibutuhkan kelak.

Minggu, 04 Januari 2015

Alfian Terdampar di Jawa (Lagi)

     Bulannya indah. Bulat sempurna dan bersinar terang. Masih bulan yang sama dengan bulan yang bersinar 4 tahun yang lalu. Tapi kota kini berubah, kehidupan juga berubah. Tapi perubahan yang terjadi tidak akan pernah menghalangi dua anak manusia yang bersahabat untuk dapat saling bertemu dan mengenang kisah masa lalu, tidak juga jarak.

     Minggu, 4 Januari 2014 ketemu lagi sama Alfian "Kapten" Syahputra yang ketawanya masih jayus aja. Secara mengejutkan anak ini (akan) terdampar di Cilegon selama 1 bulan selama menjalani Kerja Praktik di PT. Krakatau Steel. Entah angin apa yang membuat doi dan 7 temannya memilih KP disini, tapi kebetulan banget saya juga lagi di Cilegon. Sempat berwacana untuk mengajak doi main ke Kota Tua Jakarta paginya, tapi kasian juga karena baru kemarin sampai sini naik pesawat dan besok harus masuk kerja jadi niat tersebut diurungkan. Setelah latihan nyetir di siang hari, sorenya kami janjian ketemu buat ngajak dia dan teman-teman keliling kota dan nyari bakso. Ngobrol banyak tentang teman dari temannya yang di ITB, kami kembali berwacana untuk jalan di libur weekend depan ke Pantai Anyer. 
     Semoga Gycent lain yang berada disekitar dapat mendengar pesan ini dan mewujudkan wacana ini (Berasa pesan Optimus Prime buat Autobot). Jarang-jarang kan bisa ketemu bocah Sumatera ini?

*Nulis blog disela-sela pusing tugas penelitian paper.

Jumat, 02 Januari 2015

Raport Tengah Musim Manchester United (2)

Michael Carrick











Salah satu pemain senior didalam kubu Manchester United saat ini. Sempat mengalami cidera diawal musim namun sukses menjadi metronome di lapangan tengah United sekembalinya dari cidera. Turut serta dalam menghadirkan 6 kemenangan beruntun United pada kurun November-Desember dan tak terkalahkan hingga 10 pertandingan. Pemain berusia 33 tahun ini telah menjadi katalis dalam permainan United dan menghadirkan ketenangan di lini tengah sebanyak 11 kali dengan torehan 1 assist.
Rating : 8

Daley Blind










Satu lagi pembelian sukses United. Dapat ditempatkan di posisi bek kiri ataupun gelandang tengah. Menghadirkan keseimbangan di tengah dan sudah bermain sebanyak 8 kali sebelum akhirnya harus menepi akibat cidera serius kala membela tim nasional Belanda. Sangat dominan di lapangan dengan 90,2% pass sukses ditambah catatan 1 buah gol.
Rating : 8

Darren Fletcher










Bermain sebanyak 10 kali namun kebanyakan dari bangku cadangan. tidak lagi mampu mendominasi permainan dengan match fitness yang tidak begitu baik meskipun mampu mengalahkan virus berat yang sempat membuatnya absen lama. Sempat didelegasikan sebagai wakil kapten United namun saat ini posisi tersebut dioper kepada Carrick, salah satu pertanda bahwa karirnya sudah habis?
Rating : 6

Ander Herrera












Mampu menyerang dan bertahan dengan sama baiknya, pemain yang aktif bergerak selama 90 menit pertandingan. Sempat menderita cidera tulang rusuk dan belum menjadi pilihan utama sekembalinya dari cidera. Namun ketika diturunkan mampu menghadirkan mimpi buruk bagi pertahanan lawan melalui posisi yang dalam. Memiliki catatan 2 gol dan 3 assist dari 10 pertandingan.
Rating :7

Marouane Fellaini












Sempat bernasib tidak jelas diawal musim setelah dimusim sebelumnya berposisi entah apa dengan fungsi yang tidak jelas sama sekali. Namun cidera dan ketiadaan klub peminat membuatnya tetap bertahan di teater mimpi. Namun perlahan van Gaal mampu menemukan kembali form terbaik Fellaini dan menjadikannya perusak pertama dari serangan lawan di lini tengah dan kadang mampu memecah kebuntuan melalui tendangan keras jarak jauh. Sudah menciptakan 2 gol, ke gawang Stoke dan West Brom. Namun fungsi rambut besarnya masih belum diketahui sampai saat ini.
Rating : 7

Anderson














Buruk dan kelebihan berat badan. Sudah selayaknya untuk dibuang sesegera mungkin karena tidak kunjung mencapai level yang diharapkan.
Rating : 4

Angel di Maria










Worthed untuk setiap sen yang dikeluarkan United pada diri pemain termahal EPL ini. Dihadirkan dengan biaya 57 juta poundsterling, pemain ini menghadirkan kretivitas yang hilang sejak kepergian CR7.  3 gol dan 6 assist sampai akhirnya ia cidera hamstring dan belum kembali ke level tertinggi lagi. Juru selamat United musim ini.
Rating : 9

Juan Mata














Pembajakan pemain terbaik Chelsea selama 2 tahun beruntun ini merupakan pembelian terbaik di era Moyes. Salah satu aktor penting dari kebangkitan United musim ini dengan 5 gol dan 3 assist dalam 17 pertandingan musim ini. Memiliki pass completion sebesar 90.3% dan memiliki kelebihan dalam melakukan key pass.
Rating : 8

Adnan Januzaj














Pemain muda andalan Moyes yang sering kali dijadikan starter musim lalu ini tidak mampu menunjukkan kemampuannya pada van Gaal sehingga kurang diberi kesempatan pada musim ini. Hanya tampil sebanyak 10 kali itupun 7 dari bangku cadangan tanpa banyak andil yang berarti. Dikabarkan akan reuni dengan Moyes di Sociedad sebagai pinjaman untuk sisa musim ini.
Rating : 6

Wayne Rooney












Kapten fantastis yang menjadi motor utama kebangkitan United. Selain kecerobohan yang dilakukan ketika mendapat kartu merah pada pertandingan melawan West Ham United, penampilannya sangat superior musim ini. Dapat menerima ditempatkan di posisi baru sebagai gelandang tengah sesuai kebutuhan tim memperlihatkan kedewasaanya yang semakin tumbuh dan tetap mampu memberikan yang terbaik dalam 16 pertandingan yang sudah dijalani dengan catatan 8 gol dan 4 assist serta 1.1 aerial won per laga. Gol coming from behind ala Scholes menjadi trade mark-nya musim ini seperti kala menjebol gawang Liverpool dan Newcastle. (Lihat Juga Artikel : Wayne Rooney : Scoring Conductor Now)
Rating : 9

Falcao









Striker yang dipinjam dari AS Monaco ini masih bergelut dengan masalah fitness selama setengah musim ini. Baru menghasilkan 2 buah gol ketika memberikan kemenangan dalam laga melawan Everton dan mengamankan poin kala bersua Aston Villa. Juga turut memberikan sumbangan 3 buah assist. Mulai menemukan ketajamannya diakhir Desember dan terlihat memiliki DNA kecintaan yang kuat bagi United.
Rating : 7

James Wilson










Striker muda binaan akademi yang sempat mencuat diakhir musim lalu ketika menciptakan 2 gol pada debutnya melawan Hull City. Namun musim ini belum memberikan bukti nyata dalam bentuk gol selama dipercaya tampil sebanyak 9 kali dimana 7 sebagai cadangan. Masih butuh banyak pengalaman dan diharapkan dapat belajar banyak dari striker kelas dunia yang berada di sekelilingnya seperti Falcao dan RvP.
Rating : 6

Robin van Persie












Striker utama United yang mulai dimakan oleh waktu. Meski sempat dicemooh diawal musim karena mnimnya gol yang ia sumbang, namun mampu menjawab kepercayaan van Gaal setidaknya dengan torehan 8 gol dan 2 assist. Masih akan menjadi pilihan utama setidaknya hingga akhir musim ini jika tetap mampu menjaga performanya saat ini.
Rating : 8

Louis van Gaal













Jenius. Sempat memberikan hasil yang kurang meyakinkan dalam 10 laga awal, namun selanjutnya tidak terkalahkan disisa pertandingan yang ia jalani. Sempat meminta waktu 3 tahun untuk membangun tim sesuai dengan filosofinya, namun terlihat sudah mampu menjawab apa yang diinginkan pihak manajemen untuk musim ini setidaknya untuk masuk ke Liga Champions lagi. Menghadirkan kembali rasa percaya diri yang hilang total di era Moyes dimana pemain bermain dengan ogah-ogahan dan bahkan membangkang pada manajer. Semoga mampu semakin meningkatkan permainan United di sisa musim dan ikut bersaing dalam perebutan gelar.
Rating : 10

Overall

Secara keseluruhan, permainan tim sudah jauh lebih baik dari musim lalu. Pemain menemukan kembali kepercayaan diri, ketajaman, dan fungsinya. Beberapa pemain bahkan mampu menunjukkan kembali taringnya yang walaupun sempat dinyatakan "habis" sebelumnya. Individu per individu sudah luar biasa, namun masih kekurangan jiwa pemimpin seperti Schmeichel, Gary Neville, Roy Keane, atau Cantona. Terbukti belum mampunya United melakukan comeback ketika lebih dahulu tertinggal. Rooney berpotensi menjadi pemimpin yang kuat untuk beberapa tahun mendatang. Lini pertahanan juga masih sering lalai dan panik ketika sudah keasyikan menyerang seperti kala bertemu Leicester.
Rating : 8

Cinta...Ambisi....(?)

"Jika hal tersebut hanya memuaskan satu pihak bukan keduanya itu tidak disebut cinta, melainkan ambisi."

Kamis, 01 Januari 2015

Raport Tengah Musim Manchester United (1)

     Setengah musim pertama English Premier League telah terlewati setelah masing-masing tim melakukan 19 pertandingan dan bertemu masing-masing satu kali. Manchester United saat ini berada di posisi ketiga klasemen sementara dengan torehan 36 poin, tertinggal 10 poin dari pemimpin sementara Chelsea. Kali ini saya akan melakukan evaluasi tengah musim berdasarkan performa masing-masing pemain dan tim secara keseluruhan dari capain United saat ini.



David de Gea











Setengah musim yang luar biasa bagi penjaga gawang nomor satu United pada musim ini, menahbiskan diri sebagai salah satu penjaga gawang terbaik di planet bumi saat ini dengan penyelamatan-penyelamatan gemilang yang dilakukan dalam menjaga gawang United. Penampilan de Gea berkembang pesat sejak kedatangannya 3,5 tahun lalu, terutama dalam segi positioning, antisipasi umpan lambung, dan penyelamatan one-on-one. Beberapa kali menyelamatkan United dari kekalahan atau hasil seri seperti ketika menjaga gawang dari gempuran Chelsea, Arsenal, dan Liverpool dengan Balotelli dan segala lawakannya.  
Rating : 10

Rafael












Keputusan pelatih baru yang menggunakan 2 bek sayap dalam skema 3-5-2 sebenarnya memberikan secercah harapan bagi Rafael untuk dapat masuk berdasarkan gaya mainnya yang cocok sebagai Wing Back. Namun cidera menghalangi permainannya dan saat ini posisi sayap kanan harus ia relakan pada Antonio Valencia yang saat ini settle pada posisi ini. dan membuat Rafael harus rela menunggu kesempatannya.
Rating : 6

Antonio Valencia

Ditempatkan pada posisi baru yang belum begitu familiar untuknya yaitu pada posisi wing back kanan, namun pengalamannya ketika ditempatkan sebagai bek kanan murni dua tahun terakhir sedikit banyak membantunya menancapkan posisinya di posisi ini. Pilihan utama van Gaal di posisi bek sayap kanan ini bebrapa kali tampil brilian seperti ketika menunjukkan solo run melewati beberapa pemain Liverpool untuk memberikan assist bagi sang skipper, sebuah assist yang brilian. Namun penampilan bertahannya masih berada di batas rata-rata.
Rating : 7

Phil Jones













Sempat digadang sebagai bek utama menggantikan duo pilar yang meninggalkan Old Trafford, Ferdinand-Vidic. Namun cidera hamstring berkepanjangan membatasi penampilannya musim ini. Namun kehadirannya didalam lapangan ketika fit cukup memberikan rasa aman bagi pertahanan United.
Rating : 6

Chris Smalling












Sempat cidera dan mendapatkan kartu merah kala bersua Manchester City hingga disebut "Konyol" oleh van Gaal, Namun kembali menghadirkan rasa aman pada bagian pertahanan ketika kembali pada pertandingan melawan Arsenal dan Southampton. Satu golnya kala bertemu Hull dan penampilan apiknya mungkin pertanda bahwa dirinya akan menjadi pengganti sepadan bagi duet Ferdinand-Vidic pada jantung pertahanan United apabila terus ditampilkan secara konsisten,
Rating : 7

Jonny Evans











Lagi-lagi bukan musim yang baik bagi Evans yang tidak pernah mencapai level permainan tertinggi seperti yang diharapkan fans United. Semakin menunjukkan level medioker bek asli binaan akademi ini yang sepertinya tidak akan pernah berkembang ke level selanjutnya, Tampil 9 kali dan turut serta dalam hancurnya pertahanan United kala dikalahkan MK Dons 0-4 dan Leicester 3-5. Merupakan titik lemah United ketika diturunkan.
Rating : 5

Paddy McNair














Absennya beberapa bek tengah berpengalaman pada beberapa laga membuka kesempatan baginya dan Blackett yang merupakan bek akademi. Tampil sebanyak 9 kali dengan rekor menang 7 - Seri 1 - dan kalah 1 kala bersua City. Menjalani beberapa pertandingan besar ketika menghadapi City, Arsenal, dan Liverpool. Namun belum matangnya pemain ini terlihat pada penampilannya ketika melawan Soton dan harus diganti ketika babak pertama belum berakhir, namun secara keseluruhan memiliki masa depan yang menjanjikan dan memberikan pilihan pada bagian jantung pertahanan.
Rating : 6

Tyler Blackett













Salah satu bek tengah muda yang scara mengejutkan dipromosikan van Gaal bersama McNair. Sempat terlihat memberikan kualitas yang menjanjikan hingga insiden kartu merah pada laga melawan Leicester dan menjadi salah satu penyebab hancurnya pertahanan United pada pertandingan itu dengan skor 3-5. Bermain 8 kali dengan catatan 3 kartu kuning dan 1 kartu merah, masih belum matang.
Rating : 6

Marcos Rojo














Pembelian sukses United pada diri Bek Argentina di Piala Dunia 2014 ini. Dibeli dengan mahar 14 juta poundsterling dan saat ini menjadi pilihan utama untuk posisi bek tengah, namun dinilai belum menunjukkan penampilan terbaiknya seperti kala membawa Argentina ke final world cup 2014.
Rating : 7

Luke Shaw













Didatangkan untuk menjadi pengganti Patrice Evra yang hijrah diakhir musim lalu. Namun dinilai tidak cukup fit oleh sang pelatih pada masa pre-season. Tampil sebanyak 9 kali musim ini dan sering menghabiskan waktu di meja perawatan. Masih butuh waktu untuk membuktikan diri sebagai pengganti sepadan bagi Evra.
Rating : 6

Ashley Young














Sempat diisukan akan hengkang pada awal musim, namun akhirnya kembali menemukan form terbaiknya. Menjadi salah satu andalan United musim ini di sisi kiri dengan menempati posisi bek sayap kiri sebanyak 12 kali dengan catatan 8 kali melakukan shoot dan menyumbangkan 1 assist. Saat ini masih berada diatas Shaw sebagai pilihan di kiri dan tampak menemukan kembali teknik terbaiknya selain menjatuhkan diri dengan sengaja,
Rating : 7